Perbedaan Chiller dan Freezer?
Halo Teman Refcon!
Chiller dan Freezer adalah istilah yang sering kita dengar saat berurusan dengan mesin pendingin seperti kulkas.
Memahami istilah chiller dan freezer tentu penting untuk pengguna mesin pendingin baik di rumah tangga maupun pengusaha.
Apa sebenarnya perbedaan chiller dan freezer serta fungsinya untuk kehidupan kita?
Apa Perbedaan Chiller dan Freezer?
Perbedaan chiller dan freezer adalah suhunya, chiller menggunakan suhu dingin dan freezer menggunakan suhu beku.
Chiller menggunakan suhu dingin, biasanya sekitar 0° hingga 10° Celsius.
Sedangkan freezer menggunakan suhu beku, biasanya sekitar -15° hingga -25° Celsius.
Untuk memahami lebih lanjut tentang chiller dan freezer, berikut adalah penjelasannya:
Apa itu Chiller?
Chiller adalah mesin pendingin yang menggunakan suhu sekitar 0°C hingga 10°C.
Contoh chiller adalah kulkas rumah tangga dan showcase chiller atau lemari pendingin minuman yang ada di warung atau mini market.
Fungsi chiller adalah untuk menyimpan barang agar tidak cepat busuk dan terjaga kesegarannya. Suhu chiller sangat efektif untuk penyimpanan jangka pendek.
Contoh produk yang cocok disimpan di dalam chiller adalah minuman dalam kemasan, cake, sayur, buah, dan obat-obatan.
Apa itu Freezer?
Freezer adalah mesin pembeku yang menggunakan suhu sekitar -15° hingga -25° Celsius.
Freezer disebut mesin pembeku karena suhunya yang berada di bawah titik beku air yaitu 0°C. Itulah alasan benda yang disimpan di dalam freezer bisa membeku.
Fungsi freezer adalah untuk menyimpan barang agar menjadi beku atau dalam kondisi beku.
Barang yang disimpan ke dalam freezer biasanya adalah produk yang lebih cepat rusak (perishable food) contohnya daging sapi, daging ayam, dan susu segar.
Jika disimpan dengan freezer, makanan tersebut bisa lebih awet dan terjaga kondisinya.
Beberapa jenis freezer yang banyak digunakan untuk usaha adalah chest freezer / freezer box dan kulkas freezer.
Kenapa Makanan yang Disimpan Menggunakan Mesin Pendingin Lebih Awet?
Makanan yang disimpan menggunakan mesin pendingin lebih awet karena proses pendinginan memperlambat pertumbuhan bakteri.
Maka dari itu makanan yang mudah rusak atau basi disarankan untuk langsung dimasukkan ke dalam mesin pendingin.
Hal tersebut dilakukan untuk mencegah perkembangan bakteri seperti ecoli dan salmonella yang mudah berkembang biak pada suhu ruangan.
Kulkas itu Chiller atau Freezer?
Setelah mengetahui perbedaan antara chiller dan freezer, Anda mungkin bertanya-tanya tentang kulkas masuk ke kategori yang mana.
Secara umum, kulkas lebih sering dikategorikan sebagai chiller karena ruang penyimpanan chiller-nya yang lebih luas.
Untuk kulkas dengan suhu freezer biasanya disebut sebagai kulkas freezer atau upright freezer.